Suaradiksi.com. Lhokseumawe – Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan, Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Lhokseumawe kembali menggelar kegiatan Jumat Berkah dengan membagikan makanan gratis kepada para jamaah Salat Jumat di Masjid Al Muttaqin, Lanal Lhokseumawe, Jumat, 28 Februari 2025.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Komandan Lanal Lhokseumawe, Kolonel Laut (P) Andi Susanto, melalui Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Al Muttaqin ini telah menjadi agenda rutin yang dinantikan. Dengan penuh antusiasme, para jamaah menerima makanan yang dibagikan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan antara TNI AL dan masyarakat sekitar.
Kolonel Laut (P) Andi Susanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari semangat berbagi dan kepedulian sosial. "Semoga apa yang kami berikan dapat membawa keberkahan dan semakin mempererat hubungan baik antara TNI AL dengan masyarakat,”ujarnya.
Selain menjadi ajang berbagi, kegiatan ini juga diharapkan bisa menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap sesama. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, Jumat Berkah di Masjid Al Muttaqin bukan hanya sekadar membagikan makanan, tetapi juga memperkuat ikatan sosial di tengah masyarakat.
Melalui inisiatif seperti ini, semangat kebersamaan terus terjalin, membuktikan bahwa kepedulian dapat diwujudkan dalam tindakan nyata yang membawa manfaat bagi banyak orang.