Iklan

Operasi Keselamatan Seulawah 2025, Pengendara Tertib Berlalulintas Dapat Helm dari Satlantas Polres Lhokseumawe

Redaksi
11 Februari 2025
Last Updated 2025-02-11T07:43:44Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

 

Kasat Lantas Polres Lhokseumawe AKP Moch Abdhi Hendriyatna memberikan helm gratis kepada pengendara tertib berlalu lintas saat menggelar Operasi Keselamatan Seulawah 2025 di Pos Lantas Cunda, Kecamatan Muara Dua, Lhokseumawe, Selasa 11 Februari 2025.

Suaradiksi.com. Lhokseumawe - Hari kedua Operasi Keselamatan Seulawah 2025 di wilayah hukum Polres Lhokseumawe diisi dengan kegiatan sosialisasi keselamatan dan bagi-bagi helm gratis bagi pengendara yang tertib berlalu lintas.


Pembagian helm tersebut diberikan kepada warga yang patuh dan tertib berlalu lintas serta melengkapi administratif seperti SIM dan STNK. Kegiatan tersebut berlangsung di Pos Lantas Cunda, Jalan Medan - Banda Aceh, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Selasa 11 Februari 2025.


Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, melalui Kasat Lantas, AKP Moch Abdhi Hendriyatna mengatakan bahwa sosialisasi atau kampanye keselamatan berlalu lintas digelar menjelang bulan suci Ramadhan tersebut sesuai instruksi Kakorlantas dan Ditlantas Polda Aceh serta Kapolres.


"Bagi pengendara yang lengkap secara administratif dan tertib berlalu lintas akan diberikan apresiasi berupa helm gratis SNI. Aksi bagi-bagi helm bagi pengendara tertib berlalu lintas ini akan digelar selama Operasi Keselamatan Seulawah berlangsung," katanya.


Abdhi menyebutkan, memasuki hari kedua Operasi Keselamatan Seulawah 2025 tercatat 30 pelanggar yang diberikan tilang, baik tilang manual maupun tilang teguran.


"Rata-rata pelanggarannya yakni tidak memakai helm, pengendara tidak cukup umur dan berboncengan lebih dari dua orang. Untuk usia pelanggar lalu lintas didominasi usia 20 hingga 25 tahun," ujarnya.


Selain itu, kata Abdhi, pihaknya juga meminta kepada orang tua untuk dapat mempertahankan keselamatan anak-anaknya, jika memberikan kendaraan bermotor maka harus bisa membekali SIM untuk keselamatan anaknya.


Dikatakan Abdhi, Operasi Keselamatan Seulawah 2025 yang digelar sejak 10 hingga 23 Februari 2025 atau 14 hari tersebut bertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dengan harapan masyarakat dapat tertib dalam berlalu lintas.


"Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan perubahan terhadap masyarakat untuk dapat tertib berlalu lintas dan menurunkan angka laka lantas dalam hal kuantitas maupun angka laka lantas yang menyebabkan fatalitas kecelakaan yang tinggi seperti meninggal dunia," katanya.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl